Laboratorium Prodia Tawarkan Diskon 20 Persen Layanan AUK

Laboratorium Prodia Tawarkan Diskon 20 Persen Layanan AUK
Laboratorium Prodia Tawarkan Diskon 20 Persen Layanan AUK

PEKANBARU- Sepanjang Maret 2017 ini Laboratorium Prodia tawarkan potongan harga sebesar 20 persen untuk layanan AUK. ini adalah layanan pemeriksaan kondisi kesehatan ginjal.

Arya Satrya Wibawa selaku Brand Manager Prodia Jalan Cempaka Pekanbaru mengatakan program diskon ini dihadirkan untuk memudahkan masyarakat dalam memeriksakan kesehatannya. Kali ini khusus untuk kesehatan ginjal.

"Ini memang program rutin kita baik dihari besar dunia kesehatan maupun hari-hati biasa. Tentunya dengan tema yang berbeda," katanya.

Lebih lanjut, khusus untuk layanan ginjal selain dihadirkan sebagai peringatan hari Ginjal Sedunia, juga didorong dengan banyaknya masyarakat yang mengidap penyakit ginjal. Menurutnya kerusakan ginjal berlangsung secara perlahan bahkan tanpa gejala.

"Kerusakan ginjal ini sering kali tak terdeteksi tanpa adanya pemeriksaan khusus. Bahkan penderita sering kali terlambat mengetahui kesehatan ginjalnya memburuk. Untuk itu kita hadir memudahkan masyarakat," bebernya.

Lanjutnya, jika sudah mengalami kerusakan maka penanganan akan lebih serius yakni cuci darah atau bahkan cangkok ginjal.

Sementara, dalam pemeriksaannya terdapat dua tahapan yaitu Cystatin C dan Albumin Urin Kuantitatif. "Pemeriksaan Cystatin C menggunakan sampel darah, yang bertujuan mengetahui prakiraan atau estimasi laju filtrasi Glomerulus (eLFG), yakni berapa banyak darah yang dapat disaring oleh glomerulus atau unit penyaring ginjal permenitnya,"tuturnya.

Dari pemeriksaan tersebut akan dilihat nilai eLFG yang mencerminkan fungsi ginjal. Ketika kadar Cystatin C naik, berarti eLFG turun dan fungsi penyaringan pada glomerulus menurun, begitu pula dengan funsi ginjal. Seseorang dinyatakan menderita penyakit ginjal jika eLFG kurang dari 60 mililiter per menit, dan jika hal ini berlangsung lebih dari enam bulan disebut dengan penyakit ginjal kronik (PGK).

Sementara, pemeriksaan Albumin Urin Kuantitatif (AUK) merupakan pemeriksaan yang mengukur kadar albumin dalam sampel urin sewaktu ataupun urin yang dikumpulkan dalam waktu tertentu, sebagai penanda kerusakan ginjal.

"Normalnya, protein (albumin) tidak dibuang bersama urin. Seseorang dinyatakan menderita penyakit ginjal jika terdapat 30 mg albumin per 1 g kreatinin yang menetap dari 3 bulan dengan atau tanpa penurunan LFG,"paparnya.

Terkait harga, pihaknya membandrol layanan ini sebesar Rp1 juta di hari minggu. Konsumen juga dapat berkunjung pada jam operasional dari hari Senin-Jum'at pukul 6.30 Wib hingga 21.00 wib. Sedangkan hari Sabtu hingga pukul 16.00 Wib dan hari Minggu pukul 07.00 Wib hingga pukul 13.00 Wib.***(riauterkini.com)

Berita Lainnya

Index