Kamsol Dilantik jadi Pj Bupati Kampar, Bagaimana dengan Muflihun?

Kamsol Dilantik jadi Pj Bupati Kampar, Bagaimana dengan Muflihun?
Kamsol (foto: istimewa)

iniriau.com,SELATPANJANG - Teka-teki siapa yang bakal menjadi Pj Bupati Kampar Akhirnya terkuak. Ia adalah Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Dr H Kamsol akan dilantik sebagai Pj Bupati Kampar pada Minggu (22/5/2022) mendatang. Kepastian mengenai pelantikan Kamsol sebagai Pj Bupati Kampar disampaikan oleh Kadisdik Riau ini kepada media yang menghubunginya melalui pesan WhatsApp beberapa waktu lalu.

"Insha Allah akan dilantik pada hari Minggu 22 Mei nanti, datanglah," tulis Kamsol.

Kabar mengenai Kamsol ditunjuk Kemendagri menjadi Pj Bupati Kampar sudah berhembus jauh-jauh hari. Namun hal tersebut terus dibantah Kamsol. Sebaliknya, Kamsol saat itu menegaskan tetap loyal pada kepemimpinan Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar. 

"Saya tidak tahu itu. Yang jelas saya tetap loyal pada pimpinan," kata Kamsol, Jumat (13/5/22) lalu.

Kamsol juga menyatakan tetap beraktifitas seperti biasa, menjalankan tugas sebagai Kepala Disdik Riau. 

Bahkan saat itu Kamsol lagi-lagi menyatakan tidak tahu. Dan mengaku tidak ikut bermain. Ia  mengaku baru tahu namanya masuk calon kuat justru dari media.

" Saya tidak ikut bermain," elak Kamsol saat itu.

Kini Kamsol tinggal menghitung hari untuk dilantik menjadi Pj Bupati Kampar mengantikan Catur Sugeng Sutanto.

Pertanyaannya, siapa Pj Wali kota Pekanbaru? Apakah Muflihun, atau salah satu nama yang diusulkan Gubernur Riau?**

Berita Lainnya

Index