Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW TIDAR Riau Gelar Bakti Sosial

Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW TIDAR Riau Gelar Bakti Sosial
Tidar Riau berbagi bersama - ist

iniriau.com, PEKANBARU-Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, TIDAR (Tunas Indonesia Raya) Provinsi Riau, menggelar bakti sosial keagamaan.

Kegiatan TIDAR Riau meliputi penyerahan al-quran, iqro serta sholat magrib berjamaah, makan bersama Sahabat Yatim dan kaum duafa Indonesia.

Hadir dalam kegiatan, Octaviani Putri Pertiwi kepala bidang (Kabid) Pengembangan Peranan Perempuan, Said Dikky, sekertaris Tidar Riau Auni Abduh, Kabid Kewirausahaan dan Srikandi Tidar Riau.

"Sesuai visi Partai Gerindra dengan melandaskan diri pada nilai-nilai nasionalisme religiusitas, kami berharap dalam kegiatan ini, anak calon penerus bangsa bisa menjadi penghafal al-quran sehingga bisa meneruskan bangsa ini berlandaskan religiusitas dan nasionalisme. Hingga membangun tiang yang kokoh untuk akar negara Indonesia", kata Octaviani, Kamis, (21/10).

Pada kesempatan ini pula, anak hafiz dan hafizah, selalu mendoakan ketua imum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sehat selalu.

"Doa ini kami haturkan untuk kelangsungan melanjutkan perjuangan bangsa dengan menjadi Presiden Republik Indonesia, pada tahun 2024 mendatang", tutup Octaviani. (***)

Rilis

Berita Lainnya

Index