Sosialisasi di Jl.Dermaga 1 Danau Buatan, Babinsa Himbau Pengguna Jalan Pakai Masker

Sosialisasi di Jl.Dermaga 1 Danau Buatan, Babinsa Himbau Pengguna Jalan Pakai Masker

Iniriau.com, PEKANBARU - Sosialisasi penegakan disiplin protokoler covid-19 gencar dilakukan Babinsa Koramil 01/Rumbai ke berbagai tempat, guna memutus mata rantai covid-19  di Kelurahan Sungai Ambang, Rumbai Pesisir.

Setelah melakukannya ke pasar tradisional dan rumah ibadah, Minggu (7/6/2020), tiga  anggota Koramil 01/Rumbai Kodim 0301/Pekanbaru dipimpin Serka Heri Irfanda Sitorus,  turun ke Jl.Dermaga 1 Danau Buatan, RT/RW 02/03 Kelurahan Sungai Ambang Kecamatan Rumbai Pesisir,  Pekanbaru.

Di jalan menuju kawasan wisata Danau Buatan ini ketiga anggota babinsa bersama personil arhanudse 13/Pby, anggota satpol PP dan personil polisi dan petugas PT SPP Danau Buatan menghimbau pengunjung Danau Buatan agar selalu menggunakan masker dan tetap menjaga jarak satu sama lain untuk menghindari penularan covid-19.

" Jalan  ini cukup ramai karena akses menuju destinasi wisata Pekanbaru. Disini kita himbau pengguna jalan baik roda dua maupun roda empat untuk selalu memakai masker dan menjaga jarak," ujar Serka Heri Irfanda Sitorus.

Pengguna jalan yang dihentukan kendaraannya oleh petugas terlihat  meresponnya dengan baik. Begitu juga saat disarankan selalu mematuhi protokol covid-19 dimanapun berada seperti rutin mengecek suhu badan, dan selalu mnecuci tangan sebelum dan setelah beraktifitas. 

Terkait sosialisasi penegakan disiplin covid-19 ini  Danramil 01/Rumbai Mayor Kav Suharman, S.Pd menjelaskan, semakin tinggi kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokoler covid-19, semakin kecil juga kemungkinan penyebaran virus yang telah menewaskan jutaan jiwa manusia di dunia ini. 

Babinsa menurut Danramil, aktif dalam mensosialisasikan disiplin hidup sehat ditengah pandemi ini, dengan mengunjungi sejumlah keramaian seperti pasar, rumah ibadah dan kawasan-kawasan keramaian. Targetnya, pusat-pusat keramaian tetap dalam pantauan protokoler covid-19.

"Kita senang masyarakat bisa kembali beraktifitas seiring semakin membaiknya kondisi. Tetapi tentu saja tetap dalam aturan protokoler Covid-19," ujar danramil.

Untuk itu babinsa bersama mitranya seperti jajaran Polri dan Satpol PP  siap mengawal jalannya protap covid-19 , demi memberikan rasa aman kepada pengunjung Danau Buatan. **

Berita Lainnya

Index