Terjadi di Rengat Barat, Wartawan Mengaku Diancam Wartawan Terkait Berita

Terjadi di Rengat Barat, Wartawan Mengaku Diancam Wartawan Terkait Berita
Slamet wartawan Inhu yang mengaku diancam oknum wartawan R (foto: istimewa)

iniriau.com, INHU-Slamet, wartawan di Indragiri Hulu mengaku diancam teman seprofesinya, gara-gara memberitakan bisnis ilegal yang beroperasi di Desa  Kota Lama, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu. Ancaman itu menurut Slamet dilakukan  oleh oknum wartawan berinisial "R".

Diceritakan Selamet, Sabtu (23/09/23), kejadian berawal dari pemberitaan Selamet terkait bisnis ilegal yang gudangnya terletak di pinggir Jalan Lintas Timur.

Beberapa tokoh ormas serta beberapa wartawan mengajak dirinya untuk bertemu guna membicarakan berita yang ia muat di salah satu media online terbitan Riau.

Tetapi setelah bertemu, bukannya solusi atau pembahasan yang baik, Slamet malah diintervensi dan diancam oleh oknum wartawan berinisial R.

"Saya diancam oleh R, dia mengatakan, jika dalam waktu 1x24 jam tidak kau hapus berita itu selesai kau sama aku," ujar Selamet menirukan ucapan R kepadanya, dalam pertemuan itu.

Tak hanya itu, menurut Selamet, R juga meninju meja untuk menakut-nakuti dirinya. Selamet mengaku menyesalkan peristiwa yang menimpa dirinya itu.

"Harusnya sesama wartawan tidak saling mengintervensi satu sama yang lain, apalagi R adalah salah satu wartawan senior di Inhu. Harusnya dia lebih mengerti etika sesama rekan seprofesi, bukan malah mengancam ataupun mengintervensi," ujar Slamet

Senada dengan Selamet, Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Inhu, Rudi Walker Purba juga menyayangkan sikap R yang arogan. Menurutnya, tidak ada yang boleh mengintervensi kerja wartawan, apa lagi minta berita di take down.

"Dia tu wartawan senior, mestinya paham kode etik. Kok dapur orang yang dicampuri. Kalau ada yang keberatan dengan berita kan ada hak jawab, ada kepentingan apa dia dengan berita tersebut?" ujar Ketua IWO Inhu tersebut.

Selamet dan beberapa orang media akan meminta perlindungan hukum ke Polres Inhu, karena Slamet merasa tidak nyaman lagi sejak menerima R.**

Rilis

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index