KATEMAN - Rumah kontrakan tujuh pintu di Pelabuhan Bandar Ega Parit 12 Desa Air Tawar, Kecamatan Kateman, Ahad (30/4/17) sekira pukul 10.30 WIB, ludes dilalap si jago merah.
Rumah kontrakan milik H KETAK (60) warga Pelabuhan Bandar Ega Parit 12 Desa Air Tawar, Kecamatan Kateman tersebut dihuni/disewa oleh Haryana Alias Mak Yan (45), M TARSIH (30), M Yusuf (25), Welko Yolanda (21), Hasnawati (33), Nurhasanah (33) dan Lelek (35).
Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung, SIK melalui Kapolsek Kateman KOMPOL Bainar, SH, MH menceritakan, kronologis kejadian kebakaran tersebut berawal, saat korban Haryana, sekira pukul 11.30 WIB memasak dengan menggunakan kompor minyak tanah.
"Saat sedang sibuk memasak, tiba-tiba kompor yang dipakai meledak dan api langsung menyebar ke lantai dan dinding rumah. Korban berusaha untuk memadamkan api, sehingga tangan kiri korban mengalami luka bakar,"ujar Kapolsek Kateman KOMPOL Bainar, SH, MH, Ahad (30/4/17).
Karena rumah terbuat dari kayu, api dengan cepat menjalar ke plafon dan membakar semua rumah petak milik H Ketak. Akibat kejadian tersebut H Krtak mengalami kerugian 1 blok rumah petak yang terdiri dari 7 pintu yang dihuni oleh korban tersebut diatas.
"Tidak terdapat korban jiwa, korban materi diperkirakan Rp 250.000.000. Api baru berhasil dipadamkan sekira pukul12.00WIB," ujarnya.
Saat ini, personel Polsek Kateman masih di TKP untuk lidik dan pengamanan TKP.(riauterkini.com)
Kompor Meledak,
7 Pintu Rumah Kontrakan di Desa Air Tawar, Kateman Ludes Dilalap Api
Redaksi
Selasa, 00 0000 - 00:00:00 WIB
7 Pintu Rumah Kontrakan di Desa Air Tawar, Kateman Ludes Dilalap Api
Pilihan Redaksi
Index1 Januari 2026, Parkir di Alfamart Gratis
DPRD dan Pemko Pekanbaru Teken MoU KUA-PPAS APBD 2026 Senilai Rp 3,049 Triliun
Puncak Milad Muhammadiyah ke-113 dan UMAM ke-4 Dihadiri Raja Muda Perlis
PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD
TAF Turun Reses, Warga Sampaikan Masalah Banjir dan Program Rp 100 Juta per RW
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Lingkungan
Karhutla Landa Tiga Daerah di Riau, Seluruh Titik Api Dipadamkan
Ahad, 25 Januari 2026 - 18:56:10 Wib Lingkungan
FABEM Riau Sampaikan Aspirasi Hak Masyarakat ke Agrinas Palma Nusantara
Ahad, 25 Januari 2026 - 14:35:11 Wib Lingkungan
BMKG Prakirakan Hujan Ringan Guyur Sejumlah Wilayah Riau
Sabtu, 24 Januari 2026 - 09:42:50 Wib Lingkungan