FKIP Unri Gelar Pekan Raya Biologi, Peserta Tembus 1.578 Orang

FKIP Unri Gelar Pekan Raya Biologi, Peserta Tembus 1.578 Orang
Pembukaan Pekan Raya Biologi (PRB) 2026 (foto: FKIP Unri)

iniriau.com, Pekanbaru – Pekan Raya Biologi (PRB) 2026 resmi dibuka pada Senin (19/1/2026) pagi di Gedung M. Diah, FKIP Universitas Riau. Kegiatan ini menjadi pembuka rangkaian Olimpiade akademik FKIP Universitas Riau yang akan berlangsung hingga Mei 2026.

Pembukaan PRB dihadiri Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau M Job Kurniawan, Widyaiswara Dinas Pendidikan Riau Muhammad Yuzar, Wakil Dekan III FKIP Unri Ria Novianti, Kepala Prodi Pendidikan Biologi Darmadi, serta dosen dan civitas akademika FKIP Unri.

Kepala Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Unri, Dr Darmadi, M.Si, menyebutkan PRB 2026 diikuti 1.578 peserta dari berbagai jenjang pendidikan dan sekolah.

“Jumlah peserta yang besar ini menunjukkan antusiasme sekaligus kepercayaan masyarakat terhadap Pekan Raya Biologi sebagai ajang kompetisi akademik yang berkualitas,” ujar Darmadi.

Sementara itu, Drs Muhammad Yuzar, M.Pd menilai Olimpiade akademik memiliki peran penting dalam mendorong mutu pendidikan, khususnya melalui penguatan pembelajaran berbasis teori dan praktik.

“Kompetisi seperti ini memberi ruang bagi peserta didik untuk berkembang secara sehat, berprestasi, dan berani menunjukkan potensi terbaiknya,” katanya.

Wakil Dekan III FKIP Universitas Riau, Dr Ria Novianti, S.Psi., M.Pd, menjelaskan PRB menjadi Olimpiade pembuka dari rangkaian kegiatan serupa yang akan digelar oleh 16 program studi di FKIP Unri sepanjang Januari hingga Mei 2026.

“Pekan Raya Biologi menjadi awal pelaksanaan Olimpiade FKIP tahun ini. Seluruh kegiatan akan dilaksanakan secara bertahap oleh masing-masing program studi,” jelasnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa PRB mulai diarahkan ke tingkat nasional. Sejak 2025, kegiatan ini telah diinisiasi untuk didaftarkan ke Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).

“Kami berharap dengan dukungan dosen dan mahasiswa, Pekan Raya Biologi dapat terdaftar resmi di Puspresnas dan memperoleh pengakuan nasional,” tambahnya.

Plt Kepala DLHK Provinsi Riau, M Job Kurniawan, AP, M.Si, menegaskan dukungan penuh Pemerintah Provinsi Riau terhadap pelaksanaan PRB 2026.

“Kemajuan daerah tidak hanya ditentukan oleh sumber daya alam, tetapi juga oleh kualitas sumber daya manusia. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menyiapkan generasi masa depan,” ujarnya.

Ia juga berpesan agar mahasiswa penyelenggara menjadikan PRB sebagai sarana pembelajaran kepemimpinan dan kepedulian terhadap lingkungan.

“Semoga PRB dapat menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga keseimbangan antara masyarakat dan alam, serta menjadi kegiatan yang berkelanjutan,” tutupnya.**

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index