HUT TNI AU ke 78, Warga Pekanbaru Antusias Lihat Alutsista di Lanud Roesmin Nurjadin

HUT TNI AU ke 78, Warga Pekanbaru Antusias Lihat Alutsista di Lanud Roesmin Nurjadin
Open Base 2024 dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 TNI AU (foto: istimewa)

iniriau.com, PEKANBARU - Ribuan masyarakat padati Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin (Rsn) Pekanbaru, Minggu (28/4/24). Kegiatan Open Base 2024 dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 TNI AU yang jatuh pada tanggal 9 April 2024 lalu. Pangkalan udara itu kini terbuka untuk umum.

Berbagai Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) dipamerkan. Mulai pesawat tempur jenis Hawk 100/200 serta F-16. Selain itu, ada juga drift, fashion show, penampilan komunitas otomotif dan sepeda ontel dan juga bazar UMKM, lomba mewarnai, dan performa marching band PDBI Riau.

"Hari ini kita terbuka untuk umum, di sini kita berikan keleluasaan untuk masyarakat lebih dekat dengan personel, alutsista dan markas TNI AU dengan harapan minat anak-anak bangsa akan ikut tumbuh menyukai TNI AU," kata Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi.

Menurut Danlanud, pihaknya memberikan keleluasaan kepada masyarakat mengenal lebih dekat tentang Alutsista yang dimilki TNI AU di Pangkalan Udara Rsn. Personil yang disiapkan siap mengedukasi masyarakat tentang alutsista dan tugas TNI AU.

"Kita juga memperkenalkan senjata dan pesawat tempur milik TNI AU digunakan untuk pertahanan," ungkapnya

Salah satu warga, Indra yang hadir nyatakan antusiasnya. Dia bersama anak istrinya juga turut tak melewatkan kegiatan diakhir pekan ini. Menurutnya, kesempatan ini selain ingin menyaksikan kemeriahan HUT ke 78 TNI AU, juga sebagai sarana edukasi untuk keluarganya tentang dunia kemiliteran.

"Sembari mengisi hari libur kami bisa memberikan pengetahuan pada anak tentang dunia militer dan menyaksikan Alutsista di Lanud ini," ungkap Indra.**

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index