Pj Gubri dan Pejabat Riau Laksanakan Sholat Ied 1445 H di Masjid An- Nur

Pj Gubri dan Pejabat Riau Laksanakan Sholat Ied 1445 H di Masjid An- Nur
Pj Gubri SF Hariyanto diajak masyarakat berswafoto usai sholat Idul Fitri di Masjid An Nur (foto:mcr)

iniriau.com, PEKANBARU - Pj Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto, melakukan salat ied di Masjid Raya Annur, Pekanbaru, Provinsi Riau, Rabu (10/04/2024). Mantan Sekdaprov Riau ini tampak menyatu dengan masyarakat menyambut hari kemenangan umat muslim Idulfitri 1445 H dengan penuh kebahagiaan.

Pada kesempatan itu, Pj Gubri SF Hariyanto menyampaikan ucapan selamat selamat menyambut hari kemenangan bagi umat islam. Menurutnya ini dapat menjadi langkah sebagai memperat tali silaturahmi dan kebersamaan.

"Alhamdulillah hari ini kita berkumpul bersama dalam salat idulfitri, mari kita tingkatkan rasa persaudaraan, saling menghormati, dan berbagi kebahagiaan dengan sesama," ucapnya.

Momentum salat idulfitri tersebut sangat menarik antusias masyarakat. Tampak, ribuan jamaah hadir memadati saf bagian dalam dan halaman Masjid Raya Annur. Kehadiran Pj Gubri SF Hariyanto disambut antusias masyarakat. Terbukti usai sholat Idul Fitri warga minta berswafoto dengan Pj Gubri.

Dari pantauan Tim Media Center Riau, bertindak sebagai Imam salat ied yaitu, Buya Amin Yono. Kemudian, Khatib, Buya Dr Zulhendri Rais dan Bilal, Ustadz Fadila Aulia.

Salat Idulfitri di Masjid Raya Annur Provinsi Riau ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat. Setelah pelaksanaan, suasana kebersamaan terus terjalin dalam saling bersilaturahmi dan mengucapkan selamat Idulfitri di antara para jamaah.

Lebih lanjut, kehadiran Pj Gubernur Riau dalam salat idulfitri bersama masyarakat menjadi bukti komitmen pemerintah dalam menjalin hubungan yang erat dengan masyarakat serta merayakan momen keagamaan secara bersama-sama.**

 

#Pemprov Riau

Index

Berita Lainnya

Index