Wirid Permata Strategi Ciptakan Ibu Berintelektual dan Islami

Wirid Permata Strategi Ciptakan Ibu Berintelektual dan Islami
Wirid bulanan Permata Kelurahan Sialang Munggu di Masjid Nur Ikhwan (foto: Betty)

iniriau.com, PEKANBARU - Persatuan Majelis Taklim (Permata) Kelurahan Sialang Munggu Kecamatan Tuah Madani Kota Pekanbaru mengelar wirid bulanan di Masjid Nur Ikhwan Perumahan Primkopad, Jumat (23/2/2024). Kegiatan wirid bulanan ini dihadiri puluhan ibu-ibu majelis taklim setempat.

Wirid bulanan ini menghadirkan Ustadzah Afifah Rasyid yang memberikan tausiyah  tentang Isra Mi'raj. Jemaah tampak antusias mendengarkan tausiyah yang diberikan apalagi diselingi dengan lantunan sholawat.

Menurut Ketua Permata Nur Ikhwan Zulhelmi MPD kegiatan wirid ini merupakan kegiatan rutin sekali sebulan yang diadakan secara bergilir. Permata tidak hanya sekedar melakukan wirid bulanan, namun juga memberikan santunan pada anak yatim dan duafa.

"Wirid ini merupakan kegiatan rutin yang selalu diadakan setiap bulan. Selain itu Permata Kelurahan Sialang Munggu juga melakukan kegiatan sosial seperti memberikan santunan. Seperti hari ini kami menyerahkan santunan kepada perwakilan ibu- ibu Permata yang hadir yang kemudian disalurkan pada anak yatim di masjid atau mushalla masing-masing," ujar Zulhelmi pada iniriau.com.

Zulhelmi menjelaskan saat ini terdapat 300 orang anggota Permata di Kelurahan Sialang Munggu yang berasal dari 40 masjid dan mushalla. Untuk itu ia berharap anggota Permata terus meningkat. Sebab tujuan Persatuan Majelis Taklim ini untuk memberikan ilmu pada ibu dalam mengelola rumah tangga.

"Kita berharap dengan makin banyaknya ibu-ibu yang mengikuti majelis taklim atau Permata. Sehingga mereka semakin cerdas baik intelektual maupun rohani untuk mendidik anak-anak," terangnya.

Acara wirid bulanan Permata di Masjid Nur Ikhwan ini juga dihadiri para Ketua RT setempat.  Diakhir pengurus Permata Nur Ikhwan melakukan penyerahan santunan pada anak yatim.**

#Pekanbaru

Index

Berita Lainnya

Index