Rakerda DPD Partai Golkar, Bupati Amril Dapat Sambutan Hangat

Rakerda DPD Partai Golkar, Bupati Amril Dapat Sambutan Hangat
Teks foto: Bupati Amril berbincang dengan Ketua DPRD Provinsi Riau, Septina Primawati Rusli pada acara Rakerda DPD Partai Golkar, Sabtu (23/9/2017). (foto: humas bengkalis)

PASIR PANGARAIAN – Bertempat di Aula Hotel Sapadia, Bupati Bengkalis, Amril Mukminin menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar), Sabtu (23/9/2017).

Rakerda partai yang berlambang pohon beringin tersebut, bertujuan menjelaskan berbagai program kerja, sekaligus, membahas strategi pemenangan Pemilihan Kepala Daerah 2018, Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2019.
 
Kehadiran Bupati Amril mendapat sambutan hangat dari pengurus, simpatisan dan kader partai Golkar, tepukan gemuruh diberikan sedikitnya dua kali, pertama saat nama Bupati Amril disebut, kedua ketika peserta dan tamu undangan mendengar destinasi wisata pulau Rupat ternyata dijadikan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional.
 
Amril mengungkapkan, kehadirannya dalam Rakerda Golkar guna membangun komunikasi yang baik dengan seluruh parpol. Akhir tahun lalu ia menghadiri pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasional Demkorat (Nasdem) dan diawal tahun 2017, Ia menghadiri Rakerda I sekaligus pelantikan pengurus DPD PAN Kabupaten Bengkalis.
 
“Ini adalah salah satu upaya kita untuk mempertahankan jalinan komunikasi yang selama ini sudah terjalin baik, sebab antara kader partai yang duduk di dewan dengan Pemerintah Daerah, harus selalu dan senantiasa saling menguatkan, agar pembangunan dapat tercapai,” jelas Amril.
 
Kepada Pengurus partai Golkar, Amril mengucapkan selamat mengikuti pelaksanaan Rakerda, seraya mendo’akan Rakerda berjalan lancar.
 
“Semoga dengan digelarnya Rakerda ini, seluruh kader partai Golkar semakin solid dan saling bahu-membahu mewujudkan tujuan yang sudah dirumuskan bersama,” paparnya.
 
Selain Bupati Amril, turut hadir Anggota DPRD Fraksi Golkar yang juga Wakil Ketua DPRD Bengkalis, Indra Gunawan Eet, Kemudian Hendri dan Syahrial.

sumber: humas Bengkalis

Berita Lainnya

Index