Tim Yopi Arianto Ambil Formulir Pendaftaran Balon Gubri ke PDIP dan PKB

Tim Yopi Arianto Ambil Formulir Pendaftaran Balon Gubri ke PDIP dan PKB
Tim Yopi Arianto ambil formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon (Balon) Gubernur Riau (Gubri) periode 2024-2029 (foto: istimewa)

iniriau.com, PEKANBARU -  Yopi Arianto, mantan Bupati Indragiri Hulu ambil formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon (Balon) Gubernur Riau (Gubri) periode 2024-2029.  Pengambilan formulir di Partai besutan Megawati Soekarnoputri ini dilakukan oleh pendukung Yopi Arianto.

Yopi sendiri tidak hadir karena sedang berada di luar kota. Para pendukung Yopi hadir di partai berlambang banteng bermoncong putih tersebut pada pukul 12.00 WIB dan diterima Sekretaris Tim Penjaringan Balon Gubri, Suyatno.

"Formulir pendaftaran kita serahkan. Selanjutnya kami tunggu pengembalian berkasnya untuk kami proses," kata Suyatno, Senin (6/5/24).

Sementara perwakilan dari tim Yopi, Indra Irianto pengambilan berkas pendaftaran bagian dari proses administrasi yang wajib dijalani. Selanjutnya, berkas pendaftaran akan segera dikembalikan sesegera mungkin. Sesuai mekanisme, Yopi sendiri yang akan langsung mengembalikan berkas pendaftaran.

"Kami mewakili kak Yopi, untuk mengambil formulir pendaftaran. Berkasnya Insya Allah akan segera dikembalikan langsung oleh Yopi," ungkap Indra.

Selain mengambil pendaftaran ke PDIP,  perwakilan Yopi hari ini juga akan mengambil formulir yang sama ke Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Riau.

Sebagai informasi tambahan hari ini, Annas Maamun, mantan Gubernur Riau dijadwalkan akan mengembalikan pendaftaran formulir pendaftaran ke PDIP. Abdul Wahid, Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) juga dijadwalkan mengembalikan formulir pendaftaran yang sama.

Menurut tim penjaringan Balon Gubri PDIP, keduanya sudah mengkonfirmasi rencana pengembalian formulir pendaftaran sebagai Balon Gubri.**

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index