iniriau.com,ROHIL - Setelah viral video pertengkarannya dengan Bupati Rohil Afrizal Sintong Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hilir (Rohil), H Sulaiman akhirnya memberikan klarifikasi. Menurut Sulaiman, saat itu dia dan Bupati Afrizal Sintong duduk bersebelahan. Ia mengaku tidak berniat untuk menggagalkan pelantikan Pjs Penghulu, Pjs Datin dan Datuk Penghulu ll, Kecamatan Pekaitan, Rohil itu.
"Saya tidak ada niat membatalkan pelantikan. Saya hanya ingin bertanya pada Bupati. Siapa saja yang dilantik dan mengapa saya tak pernah diberi tau," jelas Sulaiman, Jumat (2/2/2024).
Wabup Sulaiman menjelaskan bahwa selama ini ia tak pernah bertengkar dengan Bupati Afrizal Sintong. Justru ia merasa dizalimi Bupati.
"Saya tidak pernah merasa bertengkar dengan Bupati, yang ada 'saya dizalimi' bupati. Bukti dizalimi setiap acara pelantikan khususnya tahun 2023, itu tidak ada konfirmasi. Tetiba Lantik, baik Pjs Kepenghuluan maupun Kepala Sekolah. Saya minimal harus tau lah, saya kan Wakil Bupati," ungkapnya.
Dia menerangkan, awal mulanya cekcok ketika dirinya datang menghadiri sekaligus meminta klarifikasi kepada bupati karena tidak diberi tahu dan diundang dalam acara tersebut.
Sampai berdebat saya sama bupati tadi (Kamis, red), akhirnya saya tanyalah. Kok Camat Bangko (diganti, red). Memang Camat Bangko itu adik saya. Saya bilang kenapa diganti pak bupati? (Bupati menjawab) dia tidak mendengar perintah, yang jadi pertanyaan perintah apa sekarang," kata Sulaiman heran.
Saat berdebat, ibu bupati yang saat itu hadir dan ikut terlibat lalu ditegur oleh Sulaiman. Hal inilah yang diduga menyebabkan Bupati Afrizal Sintong marah dan mendorong wakilnya itu.
"Saya nggak perhatikan, saya bupati fokus saya. Saya bilang (sambil menunjuk) jangan ikut campur, ini urusan saya dengan bupati lah. Bupati mendorong saya, dan terlalu reflek saya dorong," ungkap Sulaiman.
Wabup Sulaiman mengungkapkan jika hubungannya dengan Bupati tidak harmonis sudah sejak lama. Tetapi sejak 2023 kondisinya kian memburuk. Dirinya sebagai Wabup diabaikan tanpa mendapatkan pembagian kewenangan apapun.
Meski demikian Sulaiman mengaku pihaknya berusaha menahan diri. Sudah berlangsung banyak pelantikan pejabat (Pj) Penghulu, seperti di Kecamatan Pujud, Tanah Putih Bagan Sinembah dan kecamatan-kecamatan lainnya berlangsung.
" Saya dia bertanya pada diri sendiri, kenapa tak pernah diberi tau Bupati Sintong? Pelantikan di Pekaitan adalah yang terakhir, karena itu saya ingin mendapat penjelasan langsung dari Bupati Sintong," terang Wabup Rohil ini.
Sebelumnya, viral rekaman video yang memperlihatkan Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong nyaris baku hantam dengan Wakil Bupati (Wabup) Sulaiman. Rekaman ini pun viral berseliweran di media sosial dan grup-grup WhatsApp.**