Pengprov Persani Riau Gelar Training Kontrol Hadapi BK PON 2023 Surabaya

Pengprov Persani Riau Gelar Training Kontrol Hadapi BK PON 2023 Surabaya
Pengprov Persani Riau Laksanakan Training Kontrol Hadapi BK PON 2023 Surabaya, Kamis (12/10) di hall senam Stadion Kaharudin Nasution Rumbai, Pekanbaru

Pekanbaru, iniriau.com - Pengprov Persani Riau melaksanakan Training Kontrol untuk menghadapi Babak Kualifikasi PON Senam 2023 di Surabaya. Kontrol training yang dilaksanakan Kamis (12/10), di hall senam Stadion Kaharudin Nasution Rumbai, Pekanbaru.

"Kita hari ini melaksanakan training kontrol menghadapi babak kualifikasi PON senam di Gresik, Surabaya. Alhamdulillah kegiatan kita dihadiri langsung Ketua KONI Riau Iskandar Hoesin dan pengurus KONI Riau lainnya. Bisa dilihat langsung persiapan atlet-atlet senam artistik dan aerobik, selama TC penuh untuk memenuhi target Di babak kualifikasi PON nanti," jelas Novilia saat diwawancara usai kegiatan kontrol training Kamis sore.

Novilia berharap, kedatangan pengurus KONI Riau bisa menambah semangat atlet-atlet senam Riau yang akan bertanding di pertengahan Oktober ini.

"Saya berharap kedatangan pengurus KONI Riau ini bisa menambah semangat atlet-atlet senam kita. Mudah-mudahan apa yang menjadi target kita, empat medali emas bisa tercapai," jelas Novilia lebih lanjut.

Kabid Binpres Persani Riau Ahmad Marcos menjelaskan atlet-atlet asuhannya akan berangkat pada 15 Oktober pagi, dan berharap bisa mengulang prestasi seperti tahun 2022 lalu.

"Kita berangkat pada 15 Oktober pagi. Kita turun dinomor senam artistik dan senam aerobik. Kita sudah mempersiapkan segala sesuatunya dan berharap target empat medali emas itu tercapai," tutur pelatih senior senam Riau itu singkat.

Ketua KONI Riau Iskandar Hoesin yang datang langsung melihat pelaksanaan training kontrol tersebut juga menuturkan hal senada. Ia berharap kedatangannya bersama pengurus KONI Riau lainnya bisa menambah semangat atlet-atlet senam Riau untuk bersaing di babak kualifikasi PON nanti.

"Kita melihat atlet-atlet senam Riau yang akan bertanding di babak kualifikasi PON senam. Saya berharap atlet-atlet senam Riau bisa berprestasi dan mencapai target yang sudah ditetapkan. Jaga semangat dan pertahankan prestasi senam Riau," tukasnya singkat menutup wawancara

Pada babak kualifikasi PON senam Surabaya, Pengprov Persani Riau menurunkan 17 atlet senam terbaiknya. Empat belas atlet senam turun di nomor artistik gymnastic dan tiga atlet turun di nomor aerobik gymnastic.**

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index