PEKANBARU - Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto, SIK, SH, MH melalui Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edi Sumardi P, SIK menggelar Jumat Barokah yang rutin dilaksanakan setiap hari Jumat.
Jumat barokah, turut dihadiri Kasubag Humas Polresta Pekanbaru Iptu Polius, AKP Nursafniati, Ipda Amalia bersama Tim Jumat Barokah Polresta Pekanbaru termasuk Insan Pers turun.
Tim Jumat barokah mendatangi rumah warga yang kurang mampu dengan tampak dengan dinding papan dan status sewa itu tampak memprihatinkan, di jalan Alamanda Ujung RT 05/RW 02, Kelurahan Perhentian Marpoyan, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru.
Kedatangan Wakapolresta Pekanbaru di lokasi langsung disambut Bhabinkamtibmas Perhentian Marpoyan Jhon Putra dan Ketua RT setempat serta penghuni rumah.
"Kami hadir di tempat bapak ini adalah membantu bapak dan keluarga sebagai wujud kepedulian kami kepada warga kami yang ada di Pekanbaru," ujar AKBP Edy, Jumat 13 Oktober 2017.
Heryanto pun mengucapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran Polresta Pekanbaru yang peduli dengannya dan keluarganya.
Usai berbincang, Wakapolresta Pekanbaru pun memberikan bantuan kepada Heryanto. Dan Heryanto pun kembali mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Polresta Pekanbaru.
Ketua RT 05/RW 02, Yosep kepada wartawan mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Polresta Pekanbaru yang telah memberikan rasa pedulinya terhadap salah satu warganya yang kurang mampu.
"Kami dari Ketua RT 05/RW 02 Kelurahan Perhentian Marpoyan mengucapkan rasa terima kasih atas kunjungan Tim Jumat Barokah yang ditaja oleh Polresta Pekanbaru. Mudah-mudahan kedepannya mungkin juga daerah-daerah yang terus dikunjungi Tim Jumat Barokah," kata Yosep.
Yosep menilai bahwa kegiatan Jumat Barokah Polresta Pekanbaru sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat.
"Dengan kegiatan seperti ini, kami bisa langsung kenal dekat dengan bapak Wakapolresta Pekanbaru," akuinya sembari menyebutkan bahwa warga sangat senang adanya kegiatan Jumat Barokah Polresta Pekanbaru. (Humas)
Polisi Peduli, Masyarakat Senang
Redaksi
Selasa, 00 0000 - 00:00:00 WIB
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto, SIK, SH, MH melalui Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edi Sumardi P, SIK menggelar Jumat Barokah yang rutin dilaksanakan setiap hari Jumat.
Pilihan Redaksi
IndexSemangat Sumpah Pemuda, KNPI Ajak Pemuda Dukung Pembangunan Daerah
Rapatkan Barisan, Sekjen DPP Demokrat Hadiri Rakerda Demokrat Riau
Paket Umroh Rp 27,5 Juta, RPW Bakal Berangkatkan Jemaah Perdana dari Riau
Pecah Rekor, UMRI Bakal Gelar Wisuda Selama 2 Hari
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Hukum
Tagih Utang Berujung Parang, Warga Kuansing Luka Parah Ditebas Teman
Ahad, 02 November 2025 - 10:27:34 Wib Hukum
Sengketa Rumah di Duri, Nurhayati Gugat Bank Danamon dan BPN
Sabtu, 01 November 2025 - 12:33:33 Wib Hukum
Emosi Karena Hotspot Tak Dibagi Alasan Warga Siak Bunuh Rekan Sendiri
Jumat, 31 Oktober 2025 - 18:30:35 Wib Hukum
Diulik Pengacara, Saksi Kasus Narkoba Cabut Keterangan BAP di PN Bengkalis
Jumat, 31 Oktober 2025 - 14:43:53 Wib Hukum
