Plt Inspektorat Riau Dicopot Pasca Audit PT SPR Tak Berjalan

Kamis, 22 Januari 2026 | 16:10:00 WIB
Ilustrasi foto dok Gema Sriwijaya

iniriau.com, PEKANBARU – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Inspektorat Provinsi Riau, Agus Rianto, resmi diganti dari jabatannya. Pergantian ini terjadi tidak lama setelah Inspektorat Riau gagal melaksanakan audit terhadap PT Sarana Pembangunan Riau (SPR), BUMD milik Pemprov Riau.

Jabatan Plt Kepala Inspektorat kini diemban oleh Inspektur Pembantu (Irban) IV, Jondri Jayaputra Manurung. Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Indra SE, membenarkan adanya pergantian tersebut. Namun ia menegaskan, pencopotan Agus Rianto tidak berkaitan langsung dengan kegagalan audit PT SPR.

“Pergantian Plt kepala OPD merupakan hal yang biasa dan bisa dilakukan kapan saja karena sifatnya sementara,” ujar Indra, Kamis (22/1/2026).

Meski demikian, pergantian jabatan ini terjadi di tengah sorotan publik terhadap tidak terlaksananya audit Inspektorat Riau terhadap PT SPR, yang sebelumnya menjadi perhatian dalam upaya pembenahan tata kelola BUMD.
Agus Rianto juga mengonfirmasi dirinya tidak lagi menjabat sebagai Plt Kepala Inspektorat. 

Ia menyebut, pergantian tersebut murni karena masa penugasan telah berakhir. “Benar, masa tugas sebagai Plt memang sudah selesai,” kata Agus.

Dengan penunjukan Plt baru, Pemprov Riau diharapkan dapat melanjutkan fungsi pengawasan internal, termasuk terhadap BUMD strategis, secara lebih optimal dan transparan.**

Tags

Terkini