62 Pesepeda Tour de Siak Sampai di Pekanbaru

62 Pesepeda Tour de Siak Sampai di Pekanbaru
Pesepeda Tour de Siak sentuh garis finish di Kantor Gubernur Riau pukul 13.00 WIB. (Foto:Fra)

Iniriau.com,PEKANBARU - Pembalap sepeda Tour de Siak (TdSi) terpantau sudah masuk Kota Pekanbaru, Sabtu (3/12)  sekitar pukul 13.00 WIB menuju Kantor Gubernur Riau untuk menyentuh garis finish.

62 peserta balap sepeda TdSi, Sabtu pagi, dilepas Wakil Bupati Siak, Husni Merza. Kegiatan yang sempat vakum dua tahun ini disambut meriah. Semua ikut bergembira, termasuk Bupati Siak Alfedri ketika mengangkat bendera di garis finish. 

Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal mengungkapkan, event ini berjalan dengan lancar dan tidak ada terjadi kecelakaan satu pun selama acara tersebut berlangsung.

"Semua berjalan dengan lancar, tidak ada kecelakaan, hanya ada satu peserta saja yang mengalami keram tadi. Semuanya lancar dan tertib," kata Iqbal, Sabtu (3/12).

Iqbal menjelaskan, event ini sangat luar biasa dan berdampak bagi perekonomian di Riau khususnya Siak, Pelalawan, dan Kota Pekanbaru

Pembalap juga didampingi marshal atau petugas lintasan yang melaju jauh di depannya. Bertugas sebagai pemantau jalannya perlombaan.

Sementara untuk Etape III Tour de Siak akan dilaksanakan, Ahad (4/12) akan mengambil start di Kediaman Gubernur langsung menuju Jembatan Siak IV kemudian Bundaran Pertamina Rumbai. 

Dari sana kemudian menuju Bundaran Palas atau Simpang Bingung untuk Jembatan Siak II dan langsung menuju Bundaran Celengan. Kemudian dari Bundaran Celengan langsung masuk ke Jalan Riau untuk Jalan Soekarno-Hatta. 

Pesepeda akan melewati Flyover SKA menuju Jalan Arifin Ahmad untuk kemudian berbelok  di Jalan Sudirman. Peserta Tour de Siak Etape III ini juga akan melewati Flyover Persimpangan Imam Munandar hingga Flyover Persimpangan Tuanku Tambusai sebelumnya akhirnya finish kembali di Kediaman Gubernur. 

Etape III yang jadwalkan mulai pukul 11.00 WIB tersebut akan dikawal penuh. Dari seribuan yang disiagakan, pada etape inilah paling banyak petugas yang disiagakan di sejumlah titik lintasan pesepeda sepanjang jalur etape dalam kota tersebut. Satu titik terdiri dari dua sampai petugas personel gabungan Satlantas Polresta Pekanbaru, Dishub dan Satpol PP.**

 

 

 

Berita Lainnya

Index