Ini Dia Daftar Mobil Tak Laku di RI, Ada Merek Terkenal!

Ini Dia Daftar Mobil Tak Laku di RI, Ada Merek Terkenal!
Teks foto: Salah satu mobil yang kurang laku di pasaran

Iniriau.com, JAKARTA - Sejumlah jenis mobil dilaporkan sepi peminat alias kurang laku terjual di Indonesia. Bahkan beberapa nama cukup beken di kalangan masyarakat. Padahal penjualan mobil di akhir Oktober lalu naik secara tahunan (year on year/ YoY) mencapai 54,1% dari periode yang sama pada tahun 2020. Walaupun saat ini pandemi Covid-19 masih berlangsung.

Nampaknya banyak mobil yang tidak terlalu banyak peminat, sebab beberapa pabrikan mulai mengeluarkan tipe baru. Salah satunya adalah Toyota All New Rush TRD Sportivo yang ternyata hanya menjual empat unit saja pada bulan Oktober. Mobil ini adalah 'kakak' dari New Rush 1,5 GR Sport yang menjadi produk terlaku bulan ini. Penjualan All New Rush TRD Sportivo merosot jauh dari penjualan awal tahun 2.988 unit. Jumlah keseluruhan sepanjang 2021 adalah 24.018 unit.

All New Terios tipe X juga harus gigit jari sebab tak ada satu pun unit yang berhasil dijual pada Oktober. Penyebabnya kemungkinan karena adanya tipe IDS. Nasib yang sama juga harus diterima oleh New Mobilio tipe E dan RS. Keduanya juga tidak mampu menjual satupun unit di bulan lalu. Padahal kedua tipe tersebut memiliki kinerja cukup bagus pada 2021. Jumlah penjualan tipe E sebanyak 2.469 unit dan tipe RS adalah 705 unit. Sementara itu, Honda City pada 2021 hingga bulan lalu hanya menjual 40 unit saja. Dilaporkan juga sejak April hingga Oktober 2021, tidak ada satupun unit Honda City yang dikirimkan ke diler.

Berikut daftar mobil kurang laris hingga bulan Oktober, berdasarkan data Wholesale Gaikindo:

1. Honda All New City: 0 unit
2. Honda All New Civic: 0 unit
3. Toyota All New Corrolla Altis: 0 unit
4. Daihatsu All New Sirion 2018: 1 unit
5. Daihatsu All New Terios X: 0 unit
6. Daihatsu All New Terios R: 0 unit
7. Honda HRV S: 1 unit
8. Honda New Mobilio E: 0 unit
9. Honda City: 0 unit
10. Honda Mobilio: 1 unit
11. Toyota All New Rush: 2 unit
12. Toyota All New Rush TRD Sportivo: 4 unit
13. Renault Kwid: 0 unit
14. Renault Triber: 0 unit

Sumber: CNBC Indonesia

Berita Lainnya

Index